Dalam rangka memeriahkan Hari Bhayangkara ke-78 tahun 2024, Polres Karanganyar gelar lomba menembak antara Pejabat Utama (PJU) Polres Karanganyar dengan personel Polres Karanganyar dan Polisi Wanita (Polwan) Polres Karanganyar, di lapangan Tembak Bripda Chumaedi Polresta Surakarta, Jumat (14/6) pagi.
Kegiatan tersebut dibuka langsung oleh Kapolres Karanganyar, AKBP Jerrold H.Y Kumontoy dan didampingi Wakapolres Kompol Mardiyanto serta para PJU Polres Karanganyar dan Para Kapolsek Jajaran Polres Karanganyar.
Terkait kegiatan ini, Kapolres Karanganyar AKBP Jerrold H.Y Kumontoy menyampaikan, lomba menembak antar PJU, personel Polres Karanganyar dan Polwan ini merupakan salah satu rangkaian dalam memeriahkan Hari Bhayangkara Ke 78 serta meningkatkan kemampuan menembak bagi Internal Personel Polres Karanganyar.
Kategori yang diperlombakan adalah menembak revolver/pistol dengan jarak 15 meter berdiri menggunakan dua tangan dan menembak revolver/pistol dengan jarak 15 meter berdiri menggunakan satu tangan kuat.
Sedangkan untuk hasil perlombaan menembak HUT Bhayangkara Polres Karanganyar di tahun ini AKBP Jerrold H.Y Kumontoy kembali memperoleh Nilai Tertinggi seperti halnya di lomba menembak tahun lalu.
Capaian score menembak Kapolres di kesempatan kali ini mencapai 91 Point sebagai juara 1, diikuti Aiptu Jamaludin 69 point juara 2, Aiptu Sunarno 60 Point juara 3, selanjutnya juara Harapan 1 AKP Suryono dengan perolehan 57 point, Juara Harapan 2 Kompol Mardiyanto 50 point dan Aiptu Supriyadi dengan nilai 48 point.
Discussion about this post