Polres Karanganyar – Tribratanews.jateng.polri.go.id | Kehadiran dari Satantas Polres di lokasi kanalisasi Flyover Jurug, untuk memberikan pelayanan kepada masyarakat khususnya pengendara yang melintas di Kawasan tersebut.
Mengingat lokasi kanalisasi Fly Over Palur yang rawan terjadinya kemacetan akibat adanya pembangunan proyek jembatan jurug, menjadikan perhatian khusus Satlantas untuk hadir pengaturan sebagai upaya pencegahan kemacetan.
Selain melaksanakan pengaturan lokasi pada jam rawan macet, dua personel Satlantas Polres Karanganyar Bripka Fuat Kusuma Hidayat dan Bripka Gigih Mahendra, melakukan penataan / servis kembali Kanalisasi, Kamis (2/3/23) sore.
Sementara itu Kasat Lantas Polres Karanganyar, AKP Aliet Alphard menghimbau kepada masyarakat untuk meningkatkan kesadaran berlalu lintas, selain kelengkapan berkendara juga harus memperhatikan rambu lalu lintas yang ada, selain demi keselamatan hal tersebut untuk mencegah kemacetan.
“ Khususnya di lokasi seputaran Fly Over palur yang menjadi salah satu lokasi rawan kemacetan akibat adanya proyek jembatan jurug, kita prioritaskan kehadiran personel pada jam rawan macet, untuk melaksanakan pengaturan. Salah satunya polantas hadir sore hari” terangnya.
Kembali ia menyampaikan, dilokasi kanalisasi Fly over juga sudah terpasang rambu lalu lintas yang dikhususkan untuk jalur kendaraan roda 2 dan roda 4, agar masyarakat dapat mematuhinya untuk mencegah kemacetan di lokasi tersebut.
Humasreskra
Discussion about this post