Karanganyar – Dalam rangka mendukung kelancaran dan keamanan arus lalu lintas selama Operasi Ketupat Candi 2025, Polres Karanganyar melalui Kapospam Exit Tol Kebakkramat, AKP Anggoro Wahyu melaksanakan patroli himbauan kepada truk sumbu tiga dan lebih. Kegiatan ini dilakukan untuk memberikan informasi penting terkait larangan operasional kendaraan besar di jalan raya maupun tol selama periode tertentu. Sabtu (22/3/25) malam.
PS. Kasi Humas Polres Karanganyar, IPTU Sulis Setyawan mengatakan kegiatan ini bertujuan untuk meningkatkan kesadaran para sopir terkait aturan yang berlaku selama Operasi Ketupat Candi 2025.
“Patroli himbauan ini dilakukan langsung oleh Kapospam Exit Tol Kebakkramat beserta anggotanya guna menyampaikan informasi penting kepada para sopir truk sumbu tiga dan lebih,” ujar IPTU Sulis.
Dalam himbauannya, Kapospam AKP Anggoro Wahyu menyampaikan bahwa mulai tanggal 24 Maret hingga 8 April 2025, truk sumbu tiga dan lebih tidak diperbolehkan beroperasi di jalan raya maupun tol.
“Para sopir diminta untuk segera melaporkan hal ini kepada PT, CV, atau tempat bekerja agar dapat menyesuaikan jadwal pengiriman barang,” tambah IPTU Sulis.
Selain itu, Kapospam juga mengingatkan para sopir untuk tetap waspada selama berkendara. “Apabila merasa mengantuk, jangan ragu untuk beristirahat di rest area terdekat. Keselamatan adalah prioritas utama karena keluarga menunggu di rumah,” ungkapnya.
AKP Anggoro Wahyu menekankan pentingnya menjaga kesehatan dan keselamatan selama perjalanan. “Operasi Ketupat Candi 2025 bertujuan untuk menciptakan situasi mudik yang aman, lancar, dan nyaman bagi seluruh masyarakat. Oleh karena itu, kami memohon kerja sama dari semua pihak, termasuk para sopir truk, untuk mematuhi aturan ini,” tuturnya.
Operasi Ketupat Candi 2025 merupakan operasi kepolisian terpusat yang dilaksanakan dalam rangka pengamanan Hari Raya Idul Fitri 1446 Hijriah. Melalui kegiatan ini, Polres Karanganyar berkomitmen untuk memberikan pelayanan terbaik kepada masyarakat guna mendukung kelancaran arus mudik dan balik serta menciptakan situasi kamtibmas yang kondusif.
Discussion about this post